“Gue pengen Keep Productive tapi tetep memberikan karya yang Fun dan Fresh Entertainment.” – CVX
Februari kerap disebut sebagai Bulan penuh cinta karena adanya hari Valentine. Sebagai selebrasi tentang cinta, NSG Music Recordings kali ini merilis sebuah lagu cinta yang dikemas secara kekinian sekaligus Tribute untuk musik R&B dan Rap Indonesia di era 90-an. Lagu yang diberi judul Sempurna ini menampilkan Nutyas Surya Gumilang (NSG), berkolaborasi dengan musisi Independent berbakat yakni Ikki atau yang dikenal dengan nama CVX. Lagu berdurasi 3 menit 57 detik ini sudah bisa dinikmati melalui toko musik digital terkemuka seperti iTunes, Spotify dan yang lainnya sejak awal Februari 2017.
Berawal dari ketertarikan Nutyas Surya Gumilang (NSG) pada karya yang diunggah oleh Ikki (CVX) di situs berbagi Video, akhirnya menelurkan sebuah kolaborasi apik yang bercorak Pop dengan arsiran R&B dan EDM. Sinergi antara dua musisi ini menghasilkan komposisi yang seimbang antara perpaduan musik masa kini sekaligus persembahan nostalgia pada masa kejayaan R&B dan Rap Indonesia di era 90-an lewat penampilan Rap dari Nutyas Surya Gumilang (NSG). Barisan lirik penuh rayuan manis dalam lagu ini memang dipersembahkan untuk semua pasangan yang sedang jatuh cinta namun Sempurna tetap bisa dinikmati oleh siapa saja karena hentakan musiknya yang dinamis dan asik dipakai bergoyang.
CVX menuturkan tujuan kolaborasi antara dirinya dan NSG adalah sebagai bentuk keinginan bersama untuk memberikan sajian alternatif musik yang segar untuk penggemar musik tanah air, “Rasanya belum banyak lagu Indonesia dengan Genre seperti lagu Sempurna ini, dengan lirik Bahasa Indonesia. Gue pengen Keep Productive tapi tetep memberikan karya yang Fun dan Fresh Entertainment.”. Semoga Sempurna bisa menjadi seperti yang diharapkan oleh NSG dan CVX; karya yang mampu memberikan sajian segar dan menghibur untuk para pencinta musik nusantara. Terima kasih atas dukungan yang telah diberikan untuk NSG Music Recordings dan karya-karya musisi yang telah kami rilis. Mudah-mudahan dengan apresiasi yang baik dapat membuat semangat kami untuk menghadirkan musik Indonesia yang berkualitas bagi seluruh penikmat musik dari Sabang sampai Merauke terus menyala. Salam musik Indonesia!
Press release by rioaditomo
Sempurna MV – NSG & CVX
Credits:
NSG
CVX
Artist
‘Sempurna’
Title
Ikki ‘CVX’ & Nutyas Surya Gumilang ‘NSG’
Music & lyrics
NSG & CVX for NSG Music Recordings
Producer
Streaming Link
http://smarturl.it/NSGCVX
Social Media
Twitter: nsgmusic (NSG) | ikkicvx (CVX)
Instagram: nsgmusic (NSG) | ikkicvx (CVX)